Hutan merupakan kawasan yang menyimpan banyak manfaat. keberadaannya memiliki dampak positif bagi kehidupan makhluk hidup. Oleh sebab itu, sudah menjadi kewajiban manusia terhadap hutan untuk selalu menjaga kelestariannya. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan untuk mempertahankan kelestarian hutan.
Mengetahui Kewajiban Manusia Pada Hutan
Manusia yang hidup di bumi ini memiliki kewajiban serta tanggung jawab besar terhadap lingkungannya. Baik untuk lingkungan alam maupun buatan. Setelah mengetahui begitu besar manfaat hutan bagi makhluk hidup. Maka tiada alasan lagi untuk merusak hutan. Berikut beberapa kewajiban yang seharusnya dilakukan:
- Tidak membuang sampah sembarangan.
- Tidak menebang pohon sembarangan.
- Menerapkan sistem konservatif. Yakni menebang pohon yang sudah tidak produktif.
- Mencegah perladangan berpindah.
- Melakukan reboisasi. Yakni menanam pohon di hutan yang gundul.
- Menanam beberapa jenis pohon secara bergilir.
- Menerapkan sistem tebang pilih.
- Menerapkan sistem tebang tanam.
- Melindungi habitat yang ada di hutan.
- Mencegah terjadinya kebakaran dengan tidak merokok sembarangan atau membakar sampah sembarangan.
- Mengurangi penggunaan kertas yang menggunakan bahan baku pohon.
Tidak semua orang sadar dengan pelestarian hutan. Namun kewajiban manusia terhadap hutan masih harus diterapkan untuk mempertahankan fungsi hutan. Selain itu, sebagai generasi muda seharusnya mampu memberikan pengetahuan kepada khalayak akan pentingnya hutan. Seperti memberikan seminar mengenai pelestarian hutan.